10 Bisnis Online Rumahan Tanpa Modal, Menguntungkan


Goinvestasi.id – Bisnis online merupakan usaha yang sedang trending saat ini, karena dapat menjadi ladang penghasilan yang menguntungkan. 
Selain itu, menjalankan usaha ini pun hampir tanpa modal, karena hanya membutuhkan sambungan internet dan kemauan. 
Biar nggak penasaran,yuk, kita lihat beberapa bisnis online, yang cukup populer di tanah air.
10 Bisnis Online Rumahan Tanpa Modal, Menguntungkan
1. Drop Shipping
Drop Shipping adalah bisnis online dengan cara menjual produk dari supplier, tanpa perlu menyetok barangnya terlebih dahulu. 
Sedangkan keuntungannya, akan didapat dari selisih harga supplier, dengan yang ditawarkan penjual ke pembeli.
Usaha ini termasuk sebagai usaha rumahan tanpa modal, selama memiliki koneksi internet yang stabil. 
Produk yang dapat ditawarkan juga beragam, mengingat sudah banyak supplier yang menyediakan layanan dropshipping bagi mitra kerjanya.
Mengenai pemasarannya, bisa menggunakan website, blog, media sosial, dan marketplace. 
Cukup hanya dengan menerima pembayaran dari pembeli, supplier akan mengirimkan barang pesanan ke alamat yang dituju. 
Pastinya, setelah penjual melakukan pembayaran ke supplier.
10 Bisnis Online Rumahan Tanpa Modal, Menguntungkan
2. Blogger
Menjadi blogger juga bisa menguntungkan, karena dapat dilakukan dimana saja, dan hampir tanpa modal. 
Bisnis online ini tidak hanya menyenangkan, tapi bisa bermanfaat bagi orang lain yang berkunjung ke blog.
Semakin banyak pengunjung, artinya akan semakin besar keuntungan yang akan didapat sebagai penghasilan dari iklan. 
Caranya juga cukup mudah, karena hanya perlu bergabung dengan Google Adsense, atau mendapatkannya dari sponsor post seperti afiliasi. 
Memang seperti sulit untuk dipercaya, bahwa bisnis rumahan sederhana ini dapat juga menguntungkan. 
Pastikan mengisi blog secara rutin, dengan menulis konten-konten berkualitas yang banyak dicari pembaca. 
10 Bisnis Online Rumahan Tanpa Modal, Menguntungkan

3. Program Afiliasi
Sama halnya dengan dropshipping, afiliasi adalah bisnis online tanpa modal, dengan jalan menjual produk sponsor yang bekerjasama. 
Hanya saja, penghasilan yang akan didapat berasal dari komisi penjualan produk.
Prosentase komisi yang akan didapat, besarnya sesuai dengan kesepakatan. Umumnya, antara telah 20% hingga 70%.
Walaupun termasuk sebagai usaha rumahan, program afiliasi hanya dapat dilakukan dengan cara melakukan pendaftaran terlebih dulu. 
Setelah bergabung, kamu akan menerima kode kupon atau biasa disebut banner. 
Kemudian, pasang banner tersebut di blog maupun website pribadi, atau cukup dengan menyebarkan kupon lewat media sosial. 
Setiap ada yang membeli produk dengan menggunakan banner tersebut, maka akan terhitung sebagai komisi. 
10 Bisnis Online Rumahan Tanpa Modal, Menguntungkan
4. Vlogger
Vlog merupakan kependekan dari video blog, yang sebenarnya sama dengan blog namun bentuknya video. 
Kontennya sendiri dapat berupa kehidupan sehari-hari, travelling, kuliner dan lain-lain. Banyak yang tidak mengetahui, bahwa menjadi vlogger dapat menguntungkan. 
Bisnis online ini dapat dikatakan tanpa modal, karena dapat dilakukan walau dengan smartphone biasa dan sedikit kreativitas. 
Contohnya seperti melakukan editing, dan penggunaan filter dan efek kekinian, untuk membuat hasil yang menarik.
Usaha rumahan ini dapat diunduh secara gratis, melalui berbagai platform video. Jika videonya unik dan berkualitas.
Biasanya akan langsung mengundang banyak penonton. Apabila viewers sudah semakin banyak, penghasilan pun akan didapat dari AdSense.
10 Bisnis Online Rumahan Tanpa Modal, Menguntungkan
5. Jasa Pembuatan Website
Jasa pembuatan website dapat menjadi bisnis online, terutama bagi yang menguasai tentang coding. 
Walaupun sudah banyak orang yang menggunakan website, namun tidak banyak yang dapat membuatnya.
Usaha rumahan tanpa modal ini, dapat berfungsi sebagai media promosi, toko online, maupun sebagai identitas dari perusahaan. 
Sehingga, bisnis ini juga dapat menguntungkan, apabila berkembang dan dikelola dengan baik.
10 Bisnis Online Rumahan Tanpa Modal, Menguntungkan
6. Penulis Freelance
Bisnis online sebagai penulis freelance, saat ini terbilang sudah banyak yang menggeluti.
Pasalnya, banyak sekali situs website yang membutuhkan berbagai konten artikel, agar dapat terbaca dan mudah ditemukan di pencarian Google.
Walaupun dapat dilakukan dengan tanpa modal, namun untuk menggeluti profesi ini tidaklah mudah. 
Apalagi, dengan tuntutan untuk selalu dapat menghasilkan konten berkualitas, dan juga dapat diterima oleh pembacanya.
Bagi seorang penulis berpengalaman, memiliki profesi ini dapat sangat menguntungkan. 
Pasalnya, bayaran yang dihasilkan dapat mencapai hingga ratusan ribu per setiap artikel. Namun bukan berarti, hal tersebut tidak dapat terjadi pada penulis pemula.
Sebagai langkah awal, buatlah akun di situs penulis freelance, dan lampirkan contoh tulisan yang pernah dibuat. Sehingga, calon perekrut dapat melihat kemampuan penulisnya.
10 Bisnis Online Rumahan Tanpa Modal, Menguntungkan
7. Jasa SEO
Bagi seseorang yang mahir akan SEO, membuka jasa konsultan adalah bisnis online yang dapat menguntungkan. Selain tanpa modal, usaha ini juga dapat dilakukan di rumahan biasa.
Memiliki keahlian ini sangatlah dibutuhkan, untuk membantu para pengusaha online, yang menginginkan websitenya ditemukan di mesin pencarian. 
Sehingga, penjualan barang yang dipromosikan dapat laris terjual, karena websitenya ramai oleh pengunjung. 
Apabila hal tersebut terus berlangsung secara signifikan, maka akan menguntungkan pemilik bisnis, walaupun hanya usaha rumahan biasa.
Tips ampuh yang dapat digunakan agar mudah ditemukan Google, diantaranya rajin dalam melakukan riset keyword dan backlink. 
Selain itu, giatkan promosi produk secara online, dengan cara memanfaatkan media sosial, blog dan website sebagai portofolio.
10 Bisnis Online Rumahan Tanpa Modal, Menguntungkan
8. Admin di Media Sosial
Media sosial bukanlah barang langka di era digital ini. Bahkan, dapat juga dijadikan sebagai peluang bisnis online yang tanpa modal. 
Alasan lainnya adalah, karena sudah banyak pengusaha, yang mengembangkan bisnis mereka melalui platform media sosial.
Jadi tidak heran, jika profesi sebagai admin di media sosial menjadi profesi yang sedang banyak dicari. 
Kelebihan lainnya, pekerjaan ini dapat dilakukan secara part time maupun full time. 
Adapun beberapa tugas dari profesi ini, antara lain adalah sebagai berikut
  • Membuat konten yang unik dan menarik.
  • Menaikkan jumlah followers.
  • Berinteraksi dengan para followers
Walaupun terlihat sederhana, namun yang utama, tujuan dari menjadi admin di media sosial adalah untuk menaikkan brand awareness. 
Selain itu, juga untuk meningkatkan jumlah pengunjung, sehingga dapat menguntungkan dari sisi bisnisnya.  
10 Bisnis Online Rumahan Tanpa Modal, Menguntungkan
9. Influencer
Tugas dari seorang influencer, lebih untuk mempromosikan produk yang dipromosikan. Oleh karena itu, profesi ini dapat menjadi bisnis online yang menguntungkan. 
Selain tanpa modal, sifatnya juga rumahan, karena dapat dilakukan dimana saja.
Jika tertarik menggeluti profesi ini, tidak ada salahnya bergabung dengan platform influencer seperti SociaBuzz dan sejenisnya. 
Hal tersebut diperlukan, untuk dapat meningkatkan reputasi terlebih dahulu, sebelum menjadi brand ambassador dari sebuah produk di media sosial.
10 Bisnis Online Rumahan Tanpa Modal, Menguntungkan
10. Toko Online
Kondisi masyarakat yang memiliki keterbatasan aktivitas, membuat kebutuhan akan toko online semakin meningkat saat ini. 
Terutama, yang menjual kebutuhan sehari-hari seperti makanan, pakaian, obat-obatan, dan lain sebagainya. Jenis toko ini, juga dapat menjadi bisnis online yang menguntungkan. 
Untuk pengoperasiannya pun cukup mudah, karena dapat dijalankan melalui fasilitas yang setara dengan rumahan. 
Jika ingin membuat website dari toko online, caranya cukup mudah. Mulailah dengan membeli hosting dan domain terlebih dahulu.
Sebelum memilih platform websitenya. Selanjutnya, isi dengan konten produk-produk yang akan dijual dengan lengkap. 
Jangan lupa juga, untuk melakukan promosi yang menarik. 
Contohnya, seperti  menjual produk secara paket, atau dengan berbagai macam penawaran hadiah langsung dan lain sebagainya. 
Demikianlah berbagai  bisnis online rumahan tanpa modal yang dapat menguntungkan. Dan sebaiknya, pilihkan jenis usaha yang disukai.
Maupun yang sudah dikuasai. Pasalnya, akan lebih menyenangkan sebagai usaha jangka panjang. Selamat berbisnis!
Sumber Foto : www.pixabay.com