Goinvestasi.id – Sama seperti masyarakat pada umumnya, wanita milenial yang super sibuk juga memerlukan perlindungan asuransi dan perencanaan keuangan.
Permasalahannya adalah, terkadang tidak mudah untuk memilih rekomendasi asuransi untuk wanita milenia. Khususnya, yang dapat memberikan proteksi secara menyeluruh.
5 Rekomendasi Asuransi Untuk Wanita Milenial
Berikut adalah beberapa rekomendasi asuransi untuk wanita yang wajib dimiliki.
1. Asuransi Jiwa
Asuransi untuk wanita milenial yang pertama adalah asuransi jiwa. Pasalnya, setiap musibah bisa datang kapan saja.
Selain itu, asuransi jiwa juga dapat memberikan manfaat perlindungan finansial bagi pemegang polis dan seluruh keluarga tertanggung.
2. Asuransi Kesehatan Untuk Penyakit Kritis
Perlindungan terhadap penyakit kritis, juga merupakan asuransi untuk wanita milenial yang patut dipertimbangkan, karena bagian dari asuransi kesehatan.
Dimana umumnya, asuransi kesehatan termasuk yang termasuk wajib untuk dimiliki oleh nasabah pemegang polis.
Apalagi yang berhubungan dengan penyakit kritis pada wanita, seperti kanker payudara, rahim, servik, dan jenis lainnya yang berbahaya.
Namun perlu diperhatikan, bahwa asuransi kesehatan yang memberikan proteksi terhadap penyakit kritis, harus dibarengi dengan pemeriksaan awal.
Karena, setiap polis pertanggungan, akan diperhitungkan mulai dari tahap awal terjadinya penyakit hingga stadium akhir.
3. Asuransi Kehamilan dan Persalinan
Asuransi untuk wanita milenial berikutnya, adalah yang dapat memberikan perlindungan terhadap kehamilan dan persalinan.
Selain sebagai proteksi, seorang wanita dewasa juga memiliki kodrat bisa mendapatkan keturunan di satu saat nanti.
Dalam suatu proses kehamilan dan persalinan, bisa saja menimbulkan risiko komersial yang besar. Misalnya seperti operasi caesar dan tindakan medis yang serius.
4. Asuransi Rawat Inap
Asuransi rawat inap ,termasuk sebagai asuransi untuk wanita yang wajib dimiliki. Meskipun, tidak ada orang yang mengharapkan untuk dirawat di rumah sakit.
Namun faktanya, setiap orang bisa saja jatuh sakit hingga membutuhkan perawatan, tanpa direncanakan sama sekali.
5. Asuransi Untuk Hari Tua
Untuk wanita milenial yang bekerja, tidak ada salahnya memiliki asuransi tambahan untuk hari tua. Karena, produk asuransi ini menawarkan proteksi dan jaminan saat masa pensiun.
Apabila masa tersebut tiba, artinya pemegang polis dianggap tidak lagi produktif untuk dapat bekerja maupun berpenghasilan.
Asuransi untuk hari tua wajib dimiliki, karena dapat menjadi perlindungan finansial dalam bentuk dana pensiun.
Terlebih lagi, jika pemegang polis adalah orang tua tunggal, yang tidak mendapat pensiun dari perusahaan terdahulu.
Tips Memilih Produk Asuransi untuk Wanita Milenial Yang Aktif
Memilih produk asuransi yang khusus untuk wanita aktif, tidak selamanya mudah dan dibutuhkan suatu kecermatan.
Sehingga, tidak ada salahnya untuk berkonsultasi dengan agen asuransi terlebih dahulu, sebelum mulai memilih asuransi
Berikut ini adalah beberapa tips dalam memilih asuransi untuk wanita milenial
1. Pikirkan Kemampuan Dalam Membayar Premi
Memikirkan kemampuan dalam membayar premi, sangatlah penting. Karena pada dasarnya, memiliki asuransi sama dengan membayar tagihan.
Sehingga, menyesuaikan kemampuan sebelum menentukan suatu produk asuransi sangat perlu dipikirkan.
2. Sesuaikan Jenis Asuransi Dengan Kebutuhan
Sebaiknya jangan menghabiskan dana hanya untuk membeli asuransi yang tidak sesuai dengan kebutuhan.
Tidak perlu memiliki dua asuransi kesehatan untuk satu orang, jika hanya memiliki daya beli yang terbatas. Karena, akan berkaitan dengan nominal premi yang harus dibayarkan.
3. Pilih Produk Asuransi Hanya Dari Lembaga Terpercaya
Pilihlah asuransi hanya dari lembaga yang terpercaya. Khususnya, untuk produk asuransi kesehatan dan penyakit kritis yang wajib untuk dimiliki.
Walaupun preminya terbilang mahal, namun manfaat perlindungan yang ditawarkan, akan dapat membantu pada saat diperlukan.
4. Melakukan Konsultasi Pada Ahlinya
Sebagai wanita milenial calon pemegang polis asuransi, sangat perlu untuk mengetahui secara detail tentang segala ketentuan yang tertera di dalamnya.
Hal ini sangat penting, agar tidak terjadi masalah, ketika ingin mengajukan klaim. Sebaiknya, konsultasi lah pada ahlinya, sebelum dan saat menerima polis.
5. Jangan Membeli Asuransi Karena Promosi Berlebihan
Jangan memilih produk asuransi karena terpengaruh oleh promosi yang berlebihan. Miliki asuransi karena memang membutuhkannya.
Dan jangan melupakan, untuk mempelajari dahulu asuransi yang ingin dimiliki dengan teliti dan seksama. Sehingga, tidak sampai terjadi kekecewaan satu hari nanti.
Memilih asuransi untuk wanita milenial tidaklah selalu mudah untuk dilakukan. Namun jika berhasil mendapatkan asuransi yang tepat, maka banyak manfaat yang akan didapat.
Tapi jangan lupa, untuk hanya memilih produk asuransi yang wajib dimiliki saja, jika memiliki kemampuan terbatas. Sehingga, tidak sampai memberatkan pembayaran preminya.